Definisi Algoritma


"Algoritma adalah suatu langkah-langkah yang disusun secara sistematis dan logis guna menyelesaikan suatu masalah"

        Urutan-urutan dalam algoritma biasa disimbolkan dengan sebuah notasi yang biasa disebut dengan bagan alur (Flowchart). Flowchart ini menggambarkan setiap tahapan eksekusi dari awal hingga akhir untuk menyelesaikan masalah. Pembuatan Flowchart harus menggunakan kaidah yang benar dan baku sehingga terjadi persamaan penafsiran maka dari itulah dibuat suatu rumusan penulisan Flowchart yang disetujui dan dipakai secara Internasional.
Lambang-lambang Flowchart tersebut melambangkan setiap eksekusi atau proses yang terjadi didalamnya, sehingga seorang programmer dapat mengetahui proses apa saja yang terjadi dari sebuah program yang hendak ia buat dengan bantuan Flowchart tersebut.

Fungsi dari Flowchart antara lain adalah:
  1. 1. Mengetahui alur kerja suatu kejadian/masalah
  2. 2. Memperjelas tahapan kerja
  3. 3. Mempresentasikan tahapan kerja
  4. 4. Mempermudah dalam membuat program

Selain itu flowchart juga dapat menjadi indikasi bahwa sebuah program itu sebelum mengeluarkan output program tersebut harus menjalankan sekian eksekusi, sekian kondisi dan sebagainya. Maka dari itu, bagi dunia pemrograman wajib bagi programmer untuk mengetahui lambang dan arti dari lambang flowchart.

Arti dari lambang Flowchart :




Tanpa basa-basi lagi, saya akan membahas sedikit materi tentang algoritma pemrograman, meliputi :

 

1. Type Data

      
      Adalah sebuah aturan yang digunakan untuk mendeklarasikan data-data dalam pemrograman.Untuk menyimpan suatu variabel diperlukan tempat khusus di dalam memori komputer, Besar dan tipe dari Variabel-variabel di dalam standar program C++ dispesifikasikan sebagai berikut :
 


2. Input dan Output


A. Statement Input


Beberapa fungsi / statement input yang dapat digunakan yaitu : 

- Scanf
Digunakan untuk memasukkan berbagai jenis data melalui keyboard. 
- Gets
Digunakan untuk dapat menerima dan memasukkan data string. Sintaknya :

Gets(nama-variabel-array);
- Cin
Dalam C++, perintah cin digunakan untuk menginput suatu nilai dari suatu piranti masukan (keyboard) untuk selanjutnya di proses oleh program. Sintaknya yaitu :

Cin >> variable;


- Getch
Perintah getch() berfungsi sama seperti cin (perintah input), akan tetapi getch() khusus untuk input berupa karakter. Disamping itu getch() dapat membaca input berupa spasi atau tab sedangkan cin tidak bisa. Fungsi ini juga dapat digunakan apabila tidak diinginkan penekanan enter ketika input data karakter. Sintaknya yaitu :


Variabel = getch();
- Getche
Perintah getche() kegunaannya sama dengan getch(), hanya saja getche() menampilkan/ membaca karakter yang diinputkan, tidak perlu diakhiri dengan menekan tombol enter, dan karakter yang dimasukkan akan ditampilkan ke layar. Fungsi getch() dan getche() sama-sama membutuhkan file header conio.h


B. Statement Output


Beberapa perintah output yang biasa digunakan :

- Printf
Digunakan untuk menampilkan hasil yang terformat dengan menggunakan format spesification, seperti yang terlihat pada tabel 1.1.

- Puts
Digunakan untuk mencetak string ke layar dimana pencetakan akan diakhiri dengan karakter new line (ke baris baru). Terdapat dalam file header stdio.h. 
- Putchar
Menampilkan sebuah karakter ke layar, pencetakan karakter tidak diakhiri dengan karakter new line, terdapat dalam file header : stdio.h

- Cout
Dalam C++, perintah cout digunakan untuk menampilkan suatu informasi ke piranti output (layar). Berikut ini perintah-perintah tambahan untuk mengatur tampilan output.

endl Perintah ini berfungsi sama dengan \n (ganti baris)
setw()Perintah ini digunakan untuk mengatur lebar tampilan data (rata kanan).
setfill() Perintah setfill() digunakan untuk menambahkan suatu karakter tertentu pada field yang kosong pada suatu data.
Perintah-perintah tambahan pada cout diatas memerlukan file header iomanip.h supaya dapat digunakan.

- Cprintf
Memiliki fungsi yang mirip dengan printf, hanya saja cprintf dapat menampilkan warna, dan juga terdapat dalam file header stdio.h.


3. Array

 

       Array  merupakan kumpulan variabel bertipe data yang sama dalam urutan  tertentu  yang menggunakan nama yang sama. Array merupakan konsep yang penting dalam pemrograman, karena array memungkinkan untuk menyimpan data dalam jumlah banyak dan terindeks. Setiap elemen array dapat diakses melalui indeks yang dihitung dari nol.

Contoh Program : 


Hasil :







  
4. Void

 "Void merupakan tipe data yang digunakan untuk tipe suatu fungsi yang tidak mengembalikan nilai"

Contoh program :




Hasil :





5. Fungsi / Void Rekursi


"Fungsi Rekursi merupakan fungsi yang dapat memanggil dirinya sendiri"

Contoh program :




Hasil :





 Kesimpulan

 

1. Mengapa perlu belajar algoritma ?

     Algoritma sangat berguna dalam kehidupan karena algoritma dapat memudahkan untuk pengambilan keputusan untuk pemecahan masalah dengan urutan yang logis, dan juga algoritma dapat melatih logika kita  dalam menyelesaikan masalah.

2. Yang penting untuk dipelajari.

       Yang paling penting untuk dipelajari dalam Algoritma adalah urutan-urutan dalam menyelesaikan masalah dan dalam penggunaan logika yang tepat agar pemecahan masalah menjadi terurut dan terstruktur.

3. Kesan mengambil mata kuliah algoritma & praktikum Algoritma

       Kesan dalam mengambil mata kuliah Algoritma adalah sangat menyenangkan walaupun permainan  logika sangat dituntut pada mata kuliah ini. Materi yang diajarkan dikemas dalam suasana yang santai dan serius. Karenanya, materi yang diajarkan dapat dimengerti dengan cepat, dan saya kira teman-teman semuanya juga sependapat dengan saya.








Sumber :
http://id.wikipedia.org
http://kuliah-informatika.blogspot.com
http://notebase.blogspot.com